Selasa, 23 Oktober 2018

Trenggalek Kota Ku

Trenggalek  Kota Yang Nyaman

Trenggalek, mungkin dari teman-teman yang berasal dari luar Jawa Timur asing sekali mendengarkan nama kota ku tersebut, mengapa? Mungkin informasi tentang trenggalek kurang muncul atau booming di media sosial atau berita-berita televisi, Trenggalek kotanya terkenal dengan nyaman, damai, dan tenang, mungkin untuk orang-orang yang sudah pensiun dari pekerjaan bisa membuka lapangan pekerjaan untuk mengisi waktu kosong setelah pensiun.

Trenggalek terletak di Jawa Timur, tepatnya di pesisir selatan Jawa bagian timur. Kota Trenggalek berbatasan langsung dengan kabupaten Ponorogo pada bagian utara, kabupaten Tulungagung pada bagian timur, kabupaten Pacitan pada bagian baratnya, dan berbatasan langsung dengan samudra Hindia di sebelah selatan. Kabupaten Trenggalek dikelilingi oleh gunung-gunung besar, seperti Gunung Wilis yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Kediri dan Nganjuk. Trenggalek mempunyai 14 kecamatan dan pusat kota serta pusat pemerintahan terletak pada kecamatan Trenggalek. Kabupaten Trenggalek sekarang dipimpin oleh bupati yang bernama Emil Elistianto Dardak dan di dampingi wakilnya yang bernama Mochamad Nur Arifin.

Kabupaten Trenggalek ini mungkin berbeda dengan kota-kota di Indonesia lainnya, meskipun letaknya di pulau jawa kabupaten Trenggalek tidak memiliki stasiun kereta api. Namun, menurut sejarah pernah ada stasiun kereta api di Trenggalek, akan tetapi pada tahun 1999 ditutup dan di bongkar, sehingga akses untuk masuk ke wilayah kabupaten Trenggalek hanya bisa dengan mobil pribadi dan Bus umum. Akan tetapi jangan khawatir, sekarang perkembangan teknologi sudah masuk di Trenggalek salah satu contohnya adalah ojek online, jadi ketika berlibur ke Kabupaten Trenggalek jangan khawatir sekarang kemana saja dengan menggunakan Ojek Online tersebut dan biaya yang dikeluarkan cukup terjangkau untuk kantong pelajar dan orang yang sudah bekerja.

Trenggalek adalah surganya wisata di wilayah Jawa Timur. Banyak sekali pantai pantai yang menjadi tujuan wisata di akhir tahun. Trenggalek mempunyai pantai yang terkenal yaitu pantai prigi. Pantai prigi adalah salah satu pemasok ikan laut di wilayah Jawa Timur akan tetapi pantai tersebut juga terkenal dengan keganasan ombaknya dikarenakan pantai prigi langsung berhubungan dengan Samudera Hindia. Tidak hanya Pantai Prigi yang terkenal dengan sebagai pemasok ikan, tak kalah dengan kota besar lainnya yang mempunyai pantai indah Trenggalek juga mempunya sebuah pantai dengan ketenangannya yaitu pantai pasir putih, jadi sangatlah cocok digunakan untuk tempat bermain dan wisata di akhir tahun. Di pantai pasir putih terdapat banyak wisata wahana air diantaranya banana boat, perahu kayak, rumah apung,ATV, flying fox, dan masih banyak lagi outbound-outbound lainnya.


Trenggalek juga mempunya makanan khas yaitu Nasi gegog, tempe kripik, alen-alen, manco, dan masih banyak lagi. Makanan khas nasi gegog ini sangat populer sekali, sampai-sampai beberapa media televisi pernah meliput makanan khas dari Trenggalek tersebut karena keunikannya dibandingkan dengan makanan khas dari daerah lain. Nasi gegog tersebut di bungkus dengan daun pisang yang masih segar lalu diberi nasi di atasnya dan di dalam nasi tersebut diisi oleh sambal ikan teri sampai ikan terinya menyelimuti bagian atas dari nasi tersebut, lalu dikukus hingga sekiranya sudah matang, lalu nasi gegog tersebut di santap ketika masih baru diangkat dari loyang dan di nikmati ketika masih hangat dan dimakan dengan lauk tempe serta minum teh anget. Selain makanan khas tadi, Trenggalek juga mempunyai kebudayaan yaitu jaranan turonggo yakso, pada setiap event-event apapun yang dilakukan perglaran jaranan turonggo yakso tersebut tidak pernah terlewatkan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar